Beberapa macam ikan lele banyak mempunyai penikmat, karena ikan ini memang memiliki daging yang enak dan banyak disukai. Kelebihan lainnya adalah hanya memiliki duri yang tidak terlalu banyak dan lele juga memiliki harga yang murah, sehingga ikan lele dumbo sangkuriang atau jenis lainnya dapat dinikmati oleh semua kalangan.
Besarnya permintaan pasar akan lele sering dijadikan sebagai salah satu peluang bisnis yang menguntungkan. Dari mulai bisnis kuliner lele yang beraneka macam hingga bisnis budidaya ternak lele yang menjanjikan. Ikan lele termasuk salah satu ikan yang budidayanya cukup mudah dan pertumbuhannya sangat cepat. Sehingga banyak para pelaku usaha yang memilih lele untuk dibudidayakan.
Ikan yang dipelihara lebih cepat besar dibandingkan ikan air tawar lainnya. Hanya dalam waktu tiga bulan, ikan lele sudah dapat dipasarkan. Ikan lele yang paling banyak diminati adalah yang berukuran 1 kilogram isi 8 ekor. Dalam beternak lele, media bukanlah suatu hal yang utama, baik itu kolam tembok ataupun tanah, tapi yang diutamakan dalam beternak lele adalah kualitas benih, air dan pakan.